
Cara Membuat Chat Discord Di Blog Dengan Efek Melayang | Discord adalah salah satu aplikasi atau platfrom grup diskusi yang tengah ramai digunakan belakangan ini terkhusus bagi para gamers.Kalau dibandingkan dengan whatsapp dan sejenisnya Discord memiliki fitur yang sangat lengkap jadi tidak heran kalau banyak orang yang memakai aplikasi ini.
Berbeda dengan chatango dan lainnya , sayangnya Discord tidak menyediakan fitur embed html agar bisa ditambahkan ke dalam website / blog.Tapi tenang pada postingan kali ini mimin mau sharing tutorial menambahkan fitur chat discord ke dalam website dalam bentuk tombol dengan efek melayang.
Ok tanpa banyak basa - basi seperti biasa langsung kita menuju ke tutorialnya.
1.Pertama saya asumsikan kalian semua sudah memiliki server / channel discord.Kalau belum punya kalian bisa baca dia artikel berikut.

2.Jika sudah undang bot berikut ke group channel discord kalian.
https://disweb.deploys.io/api/invite
3.Sekarang masuk ke Blogger > Tata Letak > Tambahkan Widget > HTML/JavaScript , dan masukan source berikut :
<script src="https://cdn.jsdelivr.net/npm/@widgetbot/[email protected]" async='async' defer='defer'>
new Crate({
server: '483417396523040779',
channel: '510687384770314240',
shard: 'https://disweb.deploys.io'
})
</script>
4.Silahkan ganti server id dan juga channel id sesuai milik kalian .Tapi gimana cara mengetahui id group discord kita? Berikut adalah path urlnya:
https://discordapp.com/channels/SERVERID/CHANNELID
Jadi semisal link discord saya seperti ini :
https://discordapp.com/channels/483417396523040779/510687384770314240
maka server idnya : 483417396523040779
dan channel idnya : 510687384770314240
shard isi dengan : https://disweb.deploys.io
5.Jika sudah klik 'Simpan' dan lihat hasilnya.
Ok itulah tadi Cara Membuat Chat Discord Di Blog Dengan Efek Melayang .Jika ada pertanyaan terkait tutorial jangan sungkan untuk kalian tulis di kolom komentar see yaa.
Credit : https://widgetbot.io/
0 komentar